Tentang SapiJogja.com


Selamat datan di SapiJogja.com .



Tak kenal maka tak sayang, pepatah klasik namun mengena. Oleh karena itu ada baiknya kami perkenalkan dulu siapa kami, bidang usaha apa yang saat ini kami jalankan dan lain-lain.

Siapa kami ?
Kami adalah salah satu dari sekian banyak pedagang sapi di wilayah Kulonprogo Yogyakarta.
Berikut ini biodata singkat kami :
Hadiwiyono al Marjono (Pak Jono)

Hadiwiyono al. Marojono (Sering dipanggil dengan nama Pak Jono) adalah salah satu penjual/pedagang sapi yang berdomisili di Kulonprogo Yogyakarta.

Beliau mulai menyukai dunia sapi sejak berumur belasan tahun. Pada saat itu masih berjalan kaki ketika hendak menuju pasar di Kuncen Yogyakarta (saat ini dijadikan sebagai Pasar Klitikan). Hingga sampai saat ini masih terus mengembangkan usaha tersebut.
Pak Jono memiliki satu istri dan satu anak laki – laki bernama Agus Supriyono dan memiliki satu cucu perempuan.
Agus Supriyono

Agus Supriyono , sering dipanggil Mas Agus adalah satu-satunya anak dari Pak Jono. Memiliki satu istri dan satu orang anak.

Kegiatannya saat ini selain kuliah di Universitas swasta di Yogyakarta adalah belajar dalam usaha jual beli sapi dan membantu pemasaran usaha tersebut agar lebih dikenal oleh banyak orang melaui teknologi internet.

Harapannya adalah bisa memberikan informasi dan melayani kebutuhan sapi di wilayah Indonesia ini dengan harga wajar dan keuntungan yang wajar.


Usaha apa saja yang kami jalankan ?
Saat ini kami berfokus pada usaha penjualan dan tukar tambah sapi berbagai jenis dan berbagai umur dalam partai besar maupun kecil.

 
Dimana kami mendapatkan dan menjual sapi-sapi tersebut?
Untuk mendapatkan sapi-sapi yang kami jual biasanya kami dapatkan dari para petani yang ingin menjual sapinya yang menawarkan langsung/maupun tidak langsung kepada kami. Untuk kebutuhan dalam sekala besar kami beli langsung dari pasar.

Untuk penjualan biasanya kami jual di Pasar Pengasih Kulonprogo dan di Pasar Ambarketawang Yogyakarta. Untuk skala besar untuk saat ini pelanggan kami dari Bekasi dan Tasikmalaya.

apa itu Sapijogja.com?

Web ini hadir sebagai sarana yang mudah untuk mendapatkan informasi seputar jual beli sapi di Yogyakarta khususnya yang ada di Pasar hewan Ambarketawang Gamping Yogyakarta dan di Pasar Legi Pengasih Kulonprogo Yogyakarta.

Melalui web ini kami berusaha untuk menawarkan berbagai macam layanan yang akan terus kami kembangkan sehingga sesuai dengan kebutuhan Anda sebagai pengunjung setia web ini.

Web ini didirikan pada akhir tahun 2012, berharap bisa menjadi jembatan bagi para pembeli dan penjual sapi di Seluruh Indonesia sehingga mempermudah terjalinnya suatu kerjasama bisnis yang saling menguntungkan.


Kami senantiasa mengharapkan kritikan dan saran yang membangun dari Anda, agar kami bisa memberikan sesuatu yang lebih bermanfaat bagi Anda.

Terimakasih telah berkenan mampir di web ini, semoga Anda selalu lebih bahagia dan lebih sukses dari sebelumnya. 

Salam Jabat Erat,

(     Admin      )

0 komentar:

Post a Comment